Aplikasi Terbaik Untuk Mengunci Smartphone Android Anda - Tentunya kalian sangat khawatir bukan jika data atau file yang ada di android kamu yang merupakan File begitu penting buat kamu malah di ketahui oleh orang lain, nah disinilah yang perlu kalian lakukan yaitu dengan menguncinya menggunakan aplikasi pihak Ketiga, dimana aplikasi ini merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk mengunci semua aplikasi baik aplikasi sosial media, Kontak, SMS dan lain sebagainya agar tetap aman pada saat hp di pegang atau di pinjam oleh taman-teman anda sehingga privasi anda akan tetap terjaga.
Nah untuk itu saya punya beberapa aplikasi yang cocok di pasang di android kalian, berikut beberapa aplikasi untuk mengunci di hp android yang cocok untuk kalian gunakan, ingin tahu seperti apa simak langsung ulasannya dibawah ini yah.
Aplikasi untuk mengunci file android :
1. Applock- DoMobileLab
Untuk pertama yaitu aplikasi applock DomobileLab yang merupakan aplikasi yang sangat cocok untuk kalian para pengguna android jika ingin privasi kalian tetap terjaga dengan aman. Dimana penggunaan aplikasi ini juga sangat mudah tak perlu ribet, aplikasi ini bisa kalian dapatkan di google playstore secara Gratis dan juga langsung pasang di hp android kalian.
Fungsi dari aplikasi ini yaitu akan melindungi seperti akun sosial media yang ada di aplikasi, kemudian SMS, Kontak,Galeri dan lain sebagainya yang mana sebelumnya sudah anda setting terlebih dahulu. Cara kerjanya juga sangat mudah, anda tinggal masuk saja ke aplikasi tersebut dan centang checklist semua aplikasi yang ada di aplikasi applock dan langsung tentukan mengenai pin yang anda gunakan, selesai deh kalian sekarang bisa membuka aplikasi tersebut dengan menggunakn pin yang sudah kalian buat sebelumnya.
2. Smart Applock
Kemudian yang kedua yaitu smartapplock, yang mana untuk aplikasi satu ini sangat bagus untuk menjaga privasi anda, yang mana fitur canggihnya bisa anda dapatkan. Untuk cara kerjanya sendiri begitu mudah, ketika anda sudah membuat settingan Pin untuk aplikasi yang anda pilih, maka dengan otomatis jika anda yang mencoba membuka aplikasi yang sudah anda pasword dan pasword yang digunakan salah maka secara diam-diam aplikasi ini akan Otomatis memfoto teman anda yang membuka Hp anda secara diam-diam, wah hebat bukan, jadi anda tahu siapa yang ingin mencoba membuka aplikasi di hp anda atau diam-diam ingin mengetahui diri anda.
3. Apps Lock – Lovecara
Aplikasi proteksi selanjutnya yaitu app lock Lovecara yang juga bisa kalian dapatkan secara gratis di Google playstore dengan mudah dan simpel, untuk penggunaanya sendiri juga sangat mudah, aplikasi ini mempunyai cara kerja yang sama dengan aplikasi yang ada diatas, yaitu memproteksi dengan menggunakan kode pin atau sandi. Yang mana caranya sangat mudah anda tinggal download dulu aplikasi apps lock dari google playstore kemudian anda pasang di hp android anda dan checklist aplikasi yang akan di kode, setelah itu selesai deh anda tinggal test aja buka aplikasi yang sudah di Kode sandi tadi.
Nah itulah beberapa cara mudah untuk memproteksi aplikasi atau mengunci aplikasi lainnya yang sudah kalian tentukan, nah silahkan kalian mencobanya dengan mendownload salah satu aplikasi yang ada di android kalian, selamat mencoba dan jangan lupa jika bagus artikelnya di share yah, semoga bermanfaat dan silahkan berikan komentar terbaik kalian. Terimakasih