Minggu

Diduga Foto Meizu Pro 6 Mini dan M3 Note Beredar Di Internet

Meizu memang belum memperkenalkan smartphone terbaru mereka, namun sebuah foto bocoran yang diduga penampakan dua smartphone terbaru, yakni Meizu Pro 6 Mini dan M3 Note telah beredar di internet. Kedua perangkat tersebut muncul sebelum perusahaan mengumumkannya pada event yang digelar 6 April 2016 mendatang.

Seperti yang dilaporkan Gizchina, Jumat (1/4/2016), gambar yang terungkap diklaim merupakan smartphone yang memiliki desain khas Meizu yang menggunakan bodi berbahan logam premium. Handset yang diduga merupakan Pro 6 Mini memiliki layar seluas 4,7 inci dengan resolusi 1080p.
Smartphone dengan layar yang lebih kecil dari saudaranya itu didukung oleh chipset Helio X25 dengan chipset deca-core. Selain itu, ada juga kapasitas baterai sebesar 2.800 mAh yang sanggup mencukupi aktivitas sehari-hari. Varian smartphone kecil dengan spesifikasi gahar memang sedang digandrungi saat ini, seperti iPhone SE yang memiliki spesifikasi ala iPhone 6s.
Sedangkan untuk smartphone yang berada di sisi kanan, diduga sebagai Meizu M3 Note. Handset ini dibekali layar 5,5 inci dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel. Desainnya memang terlihat tidak terlalu jauh berbeda dengan seri M2 Note, namun tampil lebih premium karena sudah menggunakan body metal. Selain itu, smartphone terbaru itu didukung chipset MediaTek Helio P10 yang memiliki prosesor octa core.
Untuk mendukung segala aktivitas, smartphone telah dibekali dengan baterai berkapasitas 3.200 mAh dan sudah memiliki kapasitas RAM sebesar 2GB atau 3GB. Smartphone akan diumumkan pekan depan, kita natikan saja perkembangan dari kedua smartphone Meizu ini.