Minggu

PC Windows 10 Bakal Tampilkan Pemberitahuan Dari Perangkat Android

Kabar menggembirakan bagi Anda pengguna komputer desktop Windows 10 dan perangkat Android, karena Microsoft berencana untuk menghadirkan notifikasi dari perangkat Android Anda langsung ke komputer atau laptop yang sudah menjalankan Windows 10. Ini merupakan fitur yang menghubungkan PC dan perangkat mobile secara langsung. Seperti yang dilaporkan The Verge, Jumat (1/4/2016), jika hal ini benar-benar terjadi, maka pengguna perangkat Android dapat melihat pemberitahuan di ponsel sambil menggunakan PC mereka. Ini hampir sama dengan cara kerja notifikasi pada perangkat wearable, seperti smartwatch. Dalam sebuah acara Microsoft Build kemarin, pihak Microsoft berbicara dengan menjelaskan bagaimana prosedur fitur ini akan berjalan. Nantinya pemberitahuan seperti panggilan tidak terjawab, pesan masuk, pemberitahuan lainnya dari ponsel Android akan muncul pada PC Windows 10. Pengguna juga dapat langsung membalas jika notifikasi tersebut berupa pesan atau sebagainya. Agar fitur tersebut dapat berjalan, Microsoft memanfaatkan asisten virtual buatan bereka Cortana agar dapat mengaktifkan fitur ini. Hal ini dimungkinkan karena Cortana merupakan asisten virtual yang cerdas. Cara kerjanya, pertama Cortana akan membangun sebuah pusat pemberitahuan di PC Anda. Fitur ini pun juga dapat dimatikan oleh pengguna jika dirasa tidak perlu. Sayangnya belum diketahui, kapan fitur ini dapat digunakan juga oleh perangkat yang menjalankan iOS. Namun jika platform Android mendapatkan fitur ini, besar kemungkinan platform iOS juga segera mendapatkan fitur yang sama. Selain itu, Microsoft juga belum memberikan keterangan resmi kapan fitur tersebut dapat dinikmati, namun diperkirakan dalam waktu dekat ini.